Jumat, 27 Desember 2019

Tips cepat belajar bahasa inggris

Bahasa inggris adalah bahasa internasional. Dalam era globalisasi seperti sekarang ini bahasa inggris sangat dibutuhkan. Beberapa orang memilih untuk mengikuti les atau kursus bahasa inggris. Namun, sebagian besar masyarakat tidak memiliki waktu untuk les bahasa inggris. Nah, untuk kalian yang tidak memiliki waktu untuk les atau kursus bahasa inggris, kalian bisa belajar bahasa inggris secara otodidak. Berikut beberapa tips agar kalian lancar berbahasa inggris secara otodidak.

  • Sering mendengarkan lagu-lagu bahasa inggris.
Dengarkan lagu-lagu bahasa inggris dan tulis liriknya di kertas maupun di ponselmu setelah itu kamu bisa memeriksa apakah lirik yang kamu tulis sudah benar dengan melihatnya di internet. Cara ini bisa melatih pendengaranmu dengan kata-kata bahasa inggris yang di dengarnya mirip dengan kata lain.

  • Pelajari kata-kata dasar yang sering kamu temui di sekitarmu.
Pelajari kata-kata dasar yang sering kamutemui di sekitarmu. Bisa juga kamu menempelkan tulisan nama benda dengan bahasa inggris di barang-barang yang ada di rumahmu.

  • Membaca buku yang berbahasa inggris.

Bagi kalian yang suka membaca buku, cobalah baca buku yang menggunakan bahasa inggris. Temui kata-kata asing yang terdapat di buku tersebut lalu terjemahkan ke dalam bahasa indonesia. Teknik ini bisa menambah pengetahuan vocabulary kamu.


  • Tonton film-film berbahasa inggris.
Menonton film berbahasa inggris mampu menambah pengetahuan grammar kamu, selain itu kamu juga bisa mengetahui aksen-aksen bahasa inggris. Contohnya film harry potter yang kental dengan aksen britishnya.

  • Biasakan berbicara dengan dirimu sendiri menggunakan bahasa inggris.
Jika kamu masih malu untuk berbicara kepada orang lain menggunakan bahasa inggris, kamu bisa mengawalinya dengan berbicara kepada dirimu sendiri dan memikirkan hal-hal yang ingin kamu lakukan.

  • Berbicaralah dengan teman yang bisa berbahasa inggris.
 
Berbicara dengan teman yang bisa bahasa inggris dapat membiasakan dirimu. Jika kamu masih tidak percaya diri bagilah waktu tertentu untuk berbicara bahasa inggris, misalnya satu hari dalam seminggu.

 


1 komentar: